Jumat, 28 Januari 2011

JUS SIRSAK


Sirsak atau sirsat adalah buah yang cukup mudah kita dapatkan di pasaran. Bentuknya tidak terlalu besar, sedikit berduri dan berwarna hijau menyegarkan. Daging buahnya yang putih memiliki rasa yang unik, manis dan sedikit masam.

Buah dengan rasa yang enak ini menjadi salah satu buah favorit untuk dijadikan minuman jus. Apalagi bila disajikan dengan es, Anda pun pasti menyukai jenis minuman yang satu ini.

Tapi, tahukah Anda tentang khasiat jus sirsak? Jangan salah, minuman yang enak ini juga banyak khasiatnya, lho! Ini tak lepas dari kandungan gizi yang terkandung dalam minuman jus sirsak itu sendiri.

Kandungan Jus Sirsak

Jus yang satu ini selain enak, ternyata mengandung banyak zat yang bermanfaat bagi tubuh. Jus sirsak adalah minuman yang kaya karbohidrat, vitamin C, asam malat, asam sitrat, kalsium, fosfor, fitokimia dan juga banyak mengandung serat/fiber.

Khasiat Jus Sirsak

Mungkin Anda termasuk penggemar jus sirsak, tapi belum tahu banyak tentang khasiat minuman yang satu ini. Apa saja khasiat jus sirsak?

  • Vitamin C yang cukup tinggi pada jus ini sangat berguna untuk meningkatkan daya tahan tubuh sehingga bisa mengurangi resiko terkena penyakit seperti flu, demam ataupun sariawan.
  • Meminum jus sirsak secara rutin juga mampu membantu pembentukan tulang yang kuat dan sehat sehingga mengurangi resiko terkena osteoporosis. Hal ini dikarenakan jus sirsak kaya akan mineral kalsium dan fosfor.
  • Tak banyak yang tahu bahwa jus sirsak pun bisa berkhasiat untuk memulihkan penyakit kanker. Hal ini wajar, karena penelitian yang pernah dilakukan oleh Amerika puluhan tahun lalu itu tidak dipublikasikan secara luas.
  • Mengkonsumsi jus sirsak secara rutin ternyata bisa menyembuhkan penyakit liver.
  • Buah sirsak mengandung zat anti bakteri dan jamur. Jadi, bila kita meminum jus sirsak, maka kita bisa terhindar dari berbagai penyakit yang disebabkan oleh bakteri dan jamur.
  • Khasiat jus sirsak yang lain adalah mampu melawan cacing parasit dalam tubuh. Para penderita cacingan boleh mencoba merasakan manfaat yang satu ini.
  • Jus sirsak terbukti bisa menurunkan tekanan darah tinggi.
  • Jika Anda sering merasa depresi atau stres, Anda boleh mencoba untuk rutin mengkonsumsi minuman yang satu ini. Karena jus ini bisa mengurangi rasa stres dan memberi ketenangan. Anda bisa mencoba merasakan khasiat jus sirsak ini secara mudah dan murah.
  • Jus sirsak membantu menjaga keseimbangan jaringan syaraf di tubuh, sehingga tubuh kita akan tetap bekerja normal tanpa gangguan.
  • Kandungan serat yang sangat tinggi pada jus sirsak juga sangat bermanfaat. Fiber yang kita konsumsi dari jus sirsak ini bisa membantu untuk melancarkan proses pencernaan, sehingga kita pun terhindar dari rasa sembelit atau susah buang air besar.
  • Karena jus sirsak memiliki kadar karbohidrat yang tinggi, maka meminum jus sirsak bisa menambah energi pada tubuh kita. Tubuh kita akan selalu segar dan tampak bugar.

Itulah khasiat jus sirsak yang mungkin belum Anda ketahui. Tak ada ruginya bila Anda mengkonsumsi jus sirsak secara rutin. Selain nikmat, jus sirsak juga kaya akan manfaat. Jus sirsak bisa menyegarkan dan menghilangkan dahaga, sekaligus membuat tubuh tetap sehat.

Rabu, 26 Januari 2011

Two Become One

Dua menjadi satu..
Suatu hal yang luar biasa yang merupakan anugerah Tuhan di dalam hidup setiap manusia..
Terkadang manusia menafsirkan arti cinta dengan begitu dangkal..
Dan terkadang manusia memahami akan arti sebuah cinta dengan pemikiran yang terlalu sempit..

Namun..jika kita melihat dengan lebih dalam..
Cinta adalah awal dimana Tuhan mempersiapkan suatu proyek yang besar di dalam kehidupan kedua anak manusia..
Karena..apa yang dipersatukan oleh Allah..adalah suatu awal dari proyek Allah yang akan memberikan berkat yang luar biasa bagi hidup kedua mempelai dan juga orang lain..

Di dalam hidup..
Memang manusia menginginkan banyak hal di dalam pemikirannya..
Tetapi sesungguhnya..hanya Tuhanlah yang mengetahui akan rahasia hati yang terdalam..
Dan hanya tanganNya yang sanggup mengukir dengan jelas segala masa depan anak manusia..

Dua menjadi satu..
Suatu hal yang merupakan awal dari proyek Allah yang luar biasa..
Dimana Ia akan menjalankan rencanaNya yang besar..
Dimana Ia akan menjawab segala airmata yang tertumpah di hadapanNya..
Dan dimana Ia akan membentuk suatu kekuatan yang saling membangun untuk penggenapan rencanaNya yang besar di muka bumi ini..

Memang..terkadang kita pernah merasakan suatu kemustahilan membayang di depan mata..
Terkadang kita merasakan suatu lingkungan yang dingin, keras, dan dimana kesombongan telah mendarah daging dan sulit untuk dihancurkan..
Bahkan..kita mulai merasakan airmata yang terus-menerus jatuh karena kita sadar..kita tidak sanggup untuk mengubah dunia yang dingin seperti batu dengan kekuatan diri sendiri..

Namun percayalah..
Ia sanggup untuk merubah semua keadaan itu semudah membalikkan telapak tangan..
Ia sanggup untuk mengganti kondisi yang terlihat buruk dan gersang menjadi suatu tempat dimana Ia akan menjalankan rencanaNya yang besar..
Dan melalui dua anak manusia yang telah dipersatukan oleh Allah..
Percayalah..Ia akan memakai kehidupanmu dan pasanganmu untuk membuka suatu lahan yang selama ini gersang dan tertutup..

Karena pasangan yang telah dipersatukan oleh Allah..adalah pasangan yang akan menggenapi rencanaNya untuk membuka lahan yang tertutup..
Pasangan yang dipilihNya adalah suatu kekuatan yang saling bahu-membahu untuk membangun suatu kekuatan yang besar untuk menggenapi suatu proyek yang telah dipersiapkan oleh Allah..
Dan untuk dipakai olehNya untuk membuktikan bahwa tidak ada yang mustahil bagiNya..

Tetapi ketahuilah..
Dua menjadi satu itu..tidak dapat kau mulai dari dosa..
Kau tidak akan mendapatkan pasangan yang terbaik dariNya jika kau tidak sanggup menguasai dirimu..
Kau tidak akan mendapatkan yang terbaik jika kau memulainya dengan agresif dan gegabah tanpa mengerti maksud dan tujuan yang Tuhan inginkan di dalam hidupmu..
Dan kau tidak akan mendapatkan yang terbaik jika kau tidak mau menuruti pilihanNya..

Dua menjadi satu..
Suatu kekuatan yang hebat yang dipersiapkan olehNya..
Suatu penyatuan yang hebat yang telah dirancangkan olehNya untuk suatu maksud yang mulia..
Suatu hal yang dibuat oleh tanganNya untuk membangun suatu kekuatan yang menghancurkan segala pilar-pilar tinggi yang menutup mata hati setiap orang..

Karena ketahuilah..
Dua menjadi satu dimulai dari cinta kepada Allah..
Dari cintamu kepadaNya..kau akan mengerti akan maksud dan tujuanNya dalam kehidupan anak manusia..

Karena cintamu kepadaNya..kau akan sanggup untuk mencintai pasangan hidupmu yang telah dipilih olehNya seumur hidupmu..
Karena Ia mempersatukan kedua anak manusia yang mencintaiNya dan memiliki kesamaan visi yang berdasarkan cinta kepadaNya..
Dan dua menjadi satu..akan menjadi suatu kekuatan yang hebat..jika kau memulainya dari cinta akan Allah dan keikhlasan untuk menuruti kemauan dan pilihanNya di dalam hidupmu..

MENGELUH

Sebuah kata sederhana yang mungkin jarang kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari, tetapi seringkali kita praktekkan langsung baik secara sadar maupun tidak sadar. Kita semua melakukan hal tersebut setiap saat tanpa menyadarinya. Tahukah Anda semakin sering kita mengeluh, maka semakin sering pula kita mengalami hal tersebut.
Mengeluh adalah hal yang sangat mudah dilakukan dan bagi beberapa orang hal ini menjadi suatu kebiasaan dan parahnya lagi mengeluh menjadi suatu kebanggaan. Bila Anda memiliki dua orang teman, yang pertama selalu berpikiran positif dan yang kedua selalu mengeluh, tentunya Anda akan lebih senang berhubungan dengan yang berpikiran positif bukan ?

Menjadi seorang yang suka mengeluh mungkin bisa mendapatkan simpati dari teman kita, tetapi tidak akan membuat kita memiliki lebih banyak teman dan tidak akan menyelesaikan masalah kita, bahkan bisa membuat kita kehilangan teman-teman kita.
Yang menjadi pertanyaan adalah mengapa kita mengeluh? Kita mengeluh karena kita kecewa bahwa realita yang terjadi tidak sesuai dengan harapan kita. Bagaimana kita mengatasi hal ini. Caranya sebenarnya gampang-gampang susah, kita hanya perlu bersyukur.
Di balik semua hal yang kita keluhkan PASTI ADA hal yang dapat kita syukuri. Sebagai ilustrasi, Anda mengeluh dengan pekerjaan Anda. Tahukah Anda berapa banyak jumlah pengangguran yang ada di Indonesia? Sekarang ini hampir 60% orang pada usia kerja produktif tidak bekerja, jadi bersyukurlah Anda masih memiliki pekerjaan dan penghasilan. Atau Anda mengeluh karena disuruh lembur atau disuruh melakukan kerja ekstra. Tahukah Anda bahwa sebenarnya atasan Anda percaya kepada kemampuan Anda? Kalau Anda tidak mampu tidak mungkin atasan Anda menyuruh Anda lembur atau memberikan pekerjaan tambahan. Bersyukurlah karena Anda telah diberikan kepercayaan oleh atasan Anda.

Bersyukurlah lebih banyak dan percayalah hidup Anda akan lebih mudah dan keberuntungan senantiasa selalu bersama Anda, karena Anda dapat melihat hal-hal yang selama ini mungkin luput dari pandangan Anda karena Anda terlalu sibuk mengeluh.
Try it now
1. Bersyukurlah setiap hari setidaknya satu kali sehari. Bersyukurlah atas pekerjaan Anda, kesehatan Anda, keluarga Anda atau apapun yang dapat Anda syukuri. Ambilah waktu selama 10-30 detik saja untuk bersyukur kemudian lanjutkan kembali kegiatan Anda.

2. Jangan mengeluh bila Anda menghadapi kesulitan tetapi lakukanlah hal berikut ini. Tutuplah mata Anda, tarik nafas panjang, tahan sebentar dan kemudian hembuskan pelan-pelan dari mulut Anda, buka mata Anda, tersenyumlah dan pikirkanlah bahwa suatu saat nanti Anda akan bersyukur atas semua yang terjadi pada saat ini.

3. Biasakan diri untuk tidak ikut-ikutan mengeluh bila Anda sedang bersama teman-teman yang sedang mengeluh dan beri tanggapan yang positif atau tidak sama sekali. Selalu berpikir positif dan lihatlah perubahan dalam hidup Anda.
"Semakin banyak Anda bersyukur kepada Tuhan atas apa yang Anda miliki, maka semakin banyak hal yang akan Anda miliki untuk disyukuri."